Cara Membuat Cream Cheese – Saat ini banyak menu makanan maupun minuman yang disajikan dengan tambahan berbagai macam topping. Salah satu di antaranya adalah topping cream cheese / krim keju.
Bagi sebagian besar orang ini mungkin masih cukup asing, namun sebenarnya topping ini merupakan jenis topping yang sudah ada cukup lama. Hanya saja akhir-akhir ini pemakaiannya lebih familiar karena banyak digunakan untuk topping kue / roti dan minuman.
Jika kamu pernah mendengar menu Korean Garlic Cheese Bread tentu kamu akan tahu kalau makanan tersebut memakai krim keju untuk membuat tampilan lebih menarik. Uniknya, dengan semakin banyak orang tertarik dengan krim keju satu ini.
Selain kita bisa menemukan banyak cream cheese murah di toko-toko online. Kita juga bisa membuatnya sendiri dengan proses cepat dan mudah. Apabila kamu tertarik dan ingin mencobanya, berikut adalah bahan dan cara membuat cream cheese.
Cream Cheese Apa Ya?
Menurut laman wikipedia, cream cheese adalah salah satu olahan keju yang dibuat dengan begitu lembut layaknya mentega. Memiliki warna dasar putih dan punya rasa sedikit gurih menjadi ciri khas krim satu ini.
Bahan dasar pembuatannya sendiri berasal dari susu sapi murni yang memiliki kandungan lemak terkecil yakni sekitar 33 persen dan hanya memiliki kadar air tak lebih dari 55 persen.
Dan buat yang belum tahu, krim keju ini berasal dari Amerika Serikat dan sudah menjadi salah satu krim dengan jumlah penikmat begitu besar di sana. Sementara di Indonesia, mungkin masih sebagian orang yang tahu / pernah mencobanya.
Cream Cheese Untuk Apa?
Dengan dibuat menggunakan bahan dasar susu sapi murni seperti boundaryrd.com sampaikan di atas. Lantas untuk apa sih krim keju satu ini?.
Masuk di era modern seperti sekarang, cream cheese sudah mulai banyak dipergunakan bukan hanya untuk membuat cheese cake semata. Melainkan kini sudah semakin dimaksimalkan sebagai bahan pelezat masakan untuk meningkatkan rasa gurih.
Namun paling umum krim keju sendiri banyak digunakan untuk bahan pembuat kue kekinian. Bahkan di beberapa tempat, krim keju ini juga dijadikan sebagai topping saus spageti dan juga topping minuman .
Bahan Cream Cheese
Dengan semakin banyaknya pecinta krim topping keju ini, setidaknya saat ini banyak juga masyarakat yang tertarik untuk membuat sendiri krim satu ini. Bila kamu adalah salah satunya, berikut adalah bahan perlu dipersiapkan.
- 2 cangkir susu murni
- 2 cangkir krim kental
- 3 sdm perasan lemon segar
- Garam secukupnya
- Penyedap rasa (lox atau scallions), opsional
Cara Membuat Cream Cheese
Jika sudah mempersiapkan semua bahan-bahan di atas. Seperti halnya membuat bolu ketan hitam kukus, cara membuat cream cheese juga bisa dibilang cukup mudah dilakukan.
Bahkan proses yang dibutuhkan tidak terlalu lama dan hanya membutuhkan waktu beberapa menit saja. Dan tanpa panjang lebar lagi, berikut ini adalah panduan cara membuat krim keju rumahan untuk topping.
- Hangatkan susu murni dengan menggunakan api sedang sampai keluar gelembung kecil pada permukaan susu sambil di aduk.
- Setelah itu kecilkan api dan tambahkan 1 sendok makan perasan lemon sambil terus kamu aduk.
- Apabila susu sudah mulai membentuk gumpalan, silahkan matikan api dan biarkan susu tersebut selam 3-5 menit.
- Setelah dirasa dingin, saring susu menggunakan saringan kecil dan biarkan hingga tetesan airnya habis, atau diamkan dalam posisi disaring selam 15 menit.
- Jika sudah selesai, silahkan ambil ampa hasil saringan tersebut.
- Tambah gula ke dalam sisa saringan dan aduk sampai merata.
- Cream Cheese pun sudah jadi dan siap kamu gunakan untuk topping roti, minuman / lain sebagainya.
Estimasi Jumlah yang Dihasilkan
Untuk kebutuhan kecil, mungkin takaran bahan di atas bisa tetap kamu pakai. Namun jika membutuhkan tarakan lebih banyak karena untuk kamu pakai di menu jualan maupun lainnya.
Maka tentunya pembuatannya pun harus kamu perbanyak. Dengan estimasi pemakaian susu 950ml, maka cream cheese yang bisa kamu dapat sekitar 220 gram. Bila masih belum cukup, silahkan lipatkan saja bahan dasar pembuatannya.
Masa Simpan Cream Cheese
Seperti halnya susu pada umumnya, tentu saja krim keju ini juga memiliki masa simpan / pakai yang terbilang singkat. Jika kamu membuat dalam jumlah banyak, pastikan kamu simpan di wadah tertutup.
Setelah it simpan cheese cream tersebut ke dalam lemari es. Maka estimasi masa simpan yang akan di dapat sekitar 7 hari sejak hari pembuatan.
Akhir Kata
Dengan kamu mengikuti panduan boundaryrd di atas, setidaknya kamu bisa mendapatkan hasil yang cukup maksimal saat membuat krim keju. Namun perlu diingat agar hasil yang diperoleh maksimal.
Sangat kami sarankan agar kamu menggunakan susu murni fresh / segar. Jangan pernah gunakan susu yang sebelumnya di simpan di lemari es. Dan kiranya demikian penjelasan kami tentang cara membuat cream cheese semoga bermanfaat.