5 Cara Memesan Makanan di KFC Langsung & Online

Cara Memesan Makanan di KFC – Dikenal sebagai restoran fast food terbaik di Indonesia, KFC terus meningkatkan pelayanannya kepada pelanggan. KFC memiliki pilihan hidangan ayam, burger serta menu lainnya yang mampu menarik konsumen membelinya. Terlebih kini cara memesan makanan di KFC sangatlah mudah karena bisa langsung ataupun online sesuai keinginan konsumen.

Pelanggan bisa memesan menu KFC baik ala carte atupun paket combo melalui beberapa fasilitas yang disediakan. Sayangnya saat ini pemesanan lewat nomor telepon 14022 sudah tidak beroperasi lagi sehingga kamu wajib tahu cara lainnya untuk memesan. Untuk pemesanannya dialihkan menggunakan aplikasi KFCku dimana memiliki cara berbeda.

Kelebihan dari KFC adalah jam operasionalnya yang panjang, bahkan dibeberapa kota bisa sampai 24 jam. Tentunya konsumen akan jauh lebih mudah menemukan makanan kapanpun ketika merasa lapar. Selain itu outlet KFC juga tersedia berbagai wilayah Indonesia sehingga memudahkan dalam memsan makanan.

Selain menawarkan pemesanan lewat KFCku, kalian juga dapat memesan secara langsung, lewat drive thru ataupun fasilitas dari ojek online. Dengan berkembangnya jaman layanan delivery makanan memang semakin pesat kemajuannya. Supaya tidak ketinggalan kalian wajib simak beberapa cara memesan makanan di KFC sebagai berikut.

Cara Memesan Makanan di KFC

Kamu bisa memilih cara beli KFC bungkus, makan ditempat ataupun diantarkan menggunakan fasilitas yang ada. Selain itu ketika memakai cara pesan makanan di KFC online kamu bisa menghemat waktu karena tidak perlu mengantri dan langsung diantarkan kerumah. Namun jika ingin makan ditempat kalian juga bisa melakukan pemesanan sebelumnya, sehingga ketika datang makanannya sudah siap santap.

KFC juga terus mengembangkan jenis layanannya kepada pelanggan sehingga pilihan pemesanan semakin mudah dilakukan. Jadi untuk pilihannya kalian bisa datang ke store KFC atau menggunakan layanan delivery yang ada. Masing masing memang memiliki kelebihan dan kekurangan tersendiri, bergantung kepada keinginan konsumen ingin memilih yang mana.

1. Cara Memesan Makanan di KFC Langsung

Pertama adalah cara memesan makanan di KFC langsung dimana paling umum dilakukan banyak orang. Seperti ciri khas restoran cepat saji lainnya, pemesanannya dilakukan langsung dari kasir. Kalian juga harus menyiapkan uang ataupun alat pembayaran untuk bayar makanannya. Setelah makanan dibayar barulah dapat diambil atau diantarkan ke meja yang sudah disediakan.

Jadi cukup berbeda dengan restoran konvensional dimana bayarnya belakangan, di KFC kalian harus membayar diawal baru bisa mendapatkan makanan. Dalam prosesnya kalian juga harus mengantri ketika sedang banyak konsumen. Sebagai gambaran lengkapnya berikut ini cara memesan makanan di KFC langsung.

  • Kunjungi outlet KFC terdekat dari lokasi kalian.
  • Sesudah sampai menuju ke kasir, disini ketika banyak konsumen kamu harus antri menunggu giliran dilayani. Ketika ada beberapa kasir maka pilih yang kosong ataupun antrian yang lega.
  • Ketika sudah giliran kalian maka silahkan buat pesanan sesuai dengan menu yang tersedia di KFC. Usahakan memesan dengan detail agar tidak terjadi kesalahan, ketika membutuhkan reseferensi sudah ada papan menu di depan kasir.
  • Kasir akan menginput pemesanan kalian kemudian menyebutkan nominal harga yang harus dibayar.
  • Berikutnya lakukan pembayaran secara tunai atau bisa memakai kartu.
  • Silahkan menunggu petugas menyapkan pesanan kalian dan jika sudah selesai maka ambil makanannya. Dalam kasus tertentu jika pesanan membutuhkan waktu lama maka makanan akan diantarkan ke meja oleh petugas.
  • Sesudah ambil pesanan maka bawa makanan ke meja yang telah disediakan. Kamu bebas memilih tempat sesuai keinginan asalkan kosong dan tidak ada orangnya.
  • Kamu bisa mulai makan, setelah selesai usahakan membuang sampahnya ditempat yang sudah disediakan.

2. Cara Memesan KFC di Aplikasi

Berikutnya adalah cara pesan KFC lewat aplikasi KFCKU dimana dapat dilakukan oleh pengguna smartphone Android dan juga iOS. Kalian bisa unduh dulu aplikasinya kemudian melakukan pendaftaran dengan memasukkan informasi pribadi. Setelah itu baru cara memesan makanan di KFC dapat dilakukan.

Terdapat pilihan bayar kemudian ambil di outlet KFC ataupun pesan antar. Ketika memilih pesan antar maka kamu harus memasukkan informasi alamat secara lengkap. Dalam prosesnya kamu bisa pesan langsung sesuai dengan keinginan dan menu yang dihadirkan akan sama. Supaya lebih jelasnya simak cara memesan makanan di KFC dibawah ini.

  • Untuk cara memesan KFC di aplikasi silahkan buka KFCKU. Di menu utama kalian bisa memilih PAY & PICK untuk ambil ditempat ataupun PESAN ANTAR
cara pesan kfc lewat aplikasi kfcku
  • Silahkan cari lokasi terdekat dari lokasi kalian, atau bisa memilih dari rekomendasinya.
pesan kfc lewat aplikasi kfcku
  • Berikutnya pilih opsi Bawa Pulang atau Makan di Tempat
cara pesan kfc lewat aplikasi
  • Setelahnya kalian tinggal memilih menu sesuai selera, tekan ADD untuk menambahkannya
cara memesan kfc di aplikasi
  • Lanjutkan menentukan jumlah pembelian kemudian pilihan pesanannya. Ketika sudah selesai tekan Lanjut.
memesan kfc di aplikasi
  • Kamu juga bisa memesan menu lainnya dengan cara yang sama, setelahnya tekan menu keranjang disebelah bawah.
cara pesan makanan di kfc online
  • Disini total pesanan akan muncul termasuk pajaknya. Berikutnya tekan Pilih Metode Pembayaran
pesan makanan di kfc online
  • Lalu kamu tinggal memilih metode pembayaran sesuai keinginan dan menekan Simpan.
bayar makanan
  • Setelah selesai tekan Pesan Sekarang dan lakukan pembayaran. Kemudian pesanan bisa diambil ditempat ataupun diantarkan ke alamat tujuannya.
pesan kfc

3. Cara Pesan Melalui Drive Thru

Layanan drive thru memang jadi andalan KFC karena bisa menarik konsumen lainnya. Keunggulannya konsumen bisa memesan menu makanan tanpa turun dari kendaraan lewat order point. Berikutnya tinggal bayar lalu ambil pesanannya, bagi yang belum tahu cara drive thru KFC silahkan simak dibawah ini.

  • Kunjungi lokasi drive thru kemudian ikuti jalur yang sudah disediakan.
  • Sesudah sampai ke order point lakukan pemesanan melalui speaker box yang sudah disediakan. Kamu bisa bebas memesan makanan di KFC sesuai keinginan.
  • Setelah selesai memesan maka menuju ke payment point. Kamu tinggal lakukan pembayaran sesuai harga makanan di KFC.
  • Berikutnya ketika sudah membayar maka tinggal menuju ke collect point. Kalian dapat mengambil makanannya dan melanjutkan perjalanan.

4. Cara Pesan KFC Lewat GrabFood

Saat ini cara memesan makanan di KFC juga dapat melalui GrabFood. Banyak masyarakat Indonesia sudah mengenal layanan pesan antar makanan online ini. Kelebihannya pemesanan dapat sampai ketujuan dengan cepat diantarkan driver Grab, kemudian ada banyak promo yang disediakan. Untuk cara pesan KFC murah lewat GrabFood kalian bisa simak langkah dibawah ini.

  • Buka Grab kemudian langsung menuju ke menu Food
Cara Pesan KFC Lewat GrabFood
  • Pastikan lokasi pengantarannya sudah sesuai lalu tekan menu pencarian dibawahnya.
Pesan KFC Lewat GrabFood
  • Cari KFC kemudian muncul outlet terdekat dari lokasi kalian, silahkan pilih salah satunya.
cari kfc terdekat
  • Tampil laman outlet KFC beserta menu yang tersedia. Silahkan pilih menunya dengan cara tap gambar makanan.
pilih makanan
  • Berikutnya lanjutkan dengan memilih opsi yang tersedia. Setelah itu tekan Add to Basket
lengkapi menu
  • Kalian dapat menambahkan makanan lainnya sesuai selera, ketika sudah selesai tekan Basket disebelah bawah.
lihat keranjang
  • Setelah itu atur metode pembayarannya dan masukkan promo supaya lebih murah. Kemudian tekan Place Order
memesan makanan di kfc

5. Cara Memesan KFC via GoFood

Pilihan cara memesan makanan di KFC online lainnya adalah menggunakan GoFood. Layanan pesan antar makanannya menjangkau lebih banyak wilayah di Indonesia sehingga memudahkan konsumen mendapatkan makanan yang diinginkan.

  • Masuk ke Gojek, berikutnya tap menu GoFood
buka menu gofood
  • Berikutnya tentukan alamat sesuai dengan keinginan kalian. Lanjutkan masuk ke menu pencarian.
cari restoran
  • cari KFC kemudian pilih salah satu cabang yang ada diwilayah kalian.
Cara Memesan Makanan KFC
  • Selanjutnya silahkan pilih makanan, untuk memasukkan ke keranjang tekan Tambah
cara memesan makanan di kfc langsung
  • Pastikan ikuti cara memesan makanan di KFC sesuai ketentuan berlaku, tekan Tambah Pesanan
cara beli kfc bungkus
  • Berikutnya silahkan tekan menu keranjang untuk menyelesaikan pesanannya
cara pesan kfc murah
  • Pilih metode pembayaran serta masukkan kode promo. Terakhir tinggal tekan Pesan dan antar sekarang
Cara Pesan KFC Lewat GoFood

Tips Makan di KFC

Cara memesan makanan di KFC memang sangatlah mudah, kalian tinggal memilih akan makan ditempat, pesan makanan terlebih dahulu ataupun menggunakan pesan antar. Ketika kamu memilih makan di KFC maka harus mengikuti aturan yang ada. Sebagai tambahkan simak tips makan di KFC dibawah ini.

  • Pastikan melakukan pesanan di kasir dan membayar diawal karena sudah sesuai dengan kebijakan KFC.
  • Kalian harus menunggu pesanan disiapkan dan mengambil makanan sendiri. Pada saat tertentu ketika pesanan tidak kunjung selesai petugas akan mengaraahkan untuk duduk dan menunggu pesanan.
  • Kalian bebas memilih meja asalkan tidak dibooking dan ditempati orang.
  • Selalu menjaga kebersihan dengan tidak membuang sampah sembarangan selesai makan.
  • Untuk pesanan akan dikenakan pajak PPn serta biaya take away.

FAQ

Apakah KFC ada aplikasi?

KFC memiliki aplikasi bernama KFCKU yang bisa diunduh di Google Playstore dan AppStore

Bagaimana cara memesan makanan di KFC?

Bisa langsung di outlet KFC, memakai aplikasi KFCKU, drive thru ataupun aplikasi ojek online

Apakah KFC bisa delivery?

Bisa namun pemesanannya tidak menggunakan telepon lagi melainkan lewat aplikasi KFCKU

Pilihan cara memesan makanan di KFC yang banyak dapat kalian manfaatkan sesuai dengan kebutuhan. Ketika ingin lebih simple maka bisa memanfaatkan layanan delivery atau pesan antar langsung kealamat rumah. Namun jika ingin makan ditempat dapat langsung datang ke outlet KFC ataupun melakukan pemesanan lewat aplikasi KFCKU.

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.