Menu Buka dan Sahur Selama Seminggu – Selama bulan ramadhan, hal paling ditunggu dan dinantikan adalah buka puasa dan sahur. Banyak orang memanfaatkan momen tersebut untuk berkreasi dalam membuat menu hidangan enak dan lezat dari berbagai macam bahan olahan, seperti daging, sayuran hingga goreng-gorengan.
Terlebih lagi pada hari pertama puasa ramadhan, pastinya akan ada cukup banyak menu yang dibuat untuk memberi kesan semangat dan senang karena bisa berjumpa lagi dengan bulan suci ramadhan. Namun setelah seminggu berlalu, terkadang para ibu maupun anak kost bingung ketika dituntut untuk membuat menu buka dan sahur.
Oleh karena itu, jika sebelumnya boundaryrd.com bagikan daftar menu buka puasa khas Sunda dan menu buka puasa anak kos. Kali ini kami akan coba bagikan rekomendasi ide menu buka dan sahur selama seminggu. Dengan begitu kamu tidak perlu lagi merasa bingung ketika dituntut untuk membuat menu buka & sahur.
Dan pastinya beberapa menu yang akan kami bagikan di bawah ini juga sudah termasuk menu takjil sebagai hidangan pembuka ketika akan menyantap menu utama buka puasa. Jadi buat kamu yang penasaran apa saja kira kira ide menu buka dan sahur selama seminggu tersebut, simak rangkuman boundaryrd.com berikut ini.
Rekomendasi Ide Menu Buka dan Sahur Selama Seminggu
Sebenarnya ada cukup banyak menu bisa kamu buat untuk menjadi hidangan setiap harinya selama seminggu untuk melengkapi kebutuhan buka dan sahur di bulan suci ramadhan. Mulai dari menu praktis, hingga menu yang perlu effort dalam proses pembuatannya.
Walaupun begitu, untuk membuat daftar rekomendasi ide menu buka dan sahur selama seminggu ini bisa dinikmati semua kalangan. Kami lebih memilih untuk menyajikan beberapa pilihan menu buka & sahur yang praktis untuk dibuat. Jadi tanpa panjang lebar lagi, berikut ini adalah beberapa opsi menu buka dan sahu yang bisa kamu buat.
1. Menu Buka & Sahur Hari Pertama
Menu Sahur | Takjil | Buka Puasa |
---|---|---|
Ayam dadu kalasan | Kolak Pisang | Ayam saus tiram |
Dimulai hari pertama, menu sahur dan buka puasa paling sering dipilih banyak orang adalah daging ayam. Jadi berikut ini adalah bahan & cara membuat ayam kalasan serta ayam saus tiram untuk buka & sahur puasa hari pertama.
Menu Sahur
Seperti kami singgung sebelumnya, untuk membuat olahan ayam dadu kalasan bisa dibilang cukup praktis. Karena para prosesnya kamu hanya perlu mempersiapkan dua bahan utama saja yakni:
- 400 gram ayam fillet
- 1 bungkus bumbu kalasan (@35gr)
- Minyak goreng secukupnya
- 1 buah jeruk nipis
Untuk membuatnya kamu cukup potong daging ayam kecil-kecil kemudian cuci dan berikan perasan air jeruk nipis untuk membuang bau amis.
Jika sudah taburi bumbu kalasan & aduk hingga merata serta diamkan kurang lebih 10 menit untuk meresapkan bumbu ke daging. Terakhir masak menggunakan minyak panas hingga benar-benar matang.
Menu Buka Puasa
Menu buka puasa di hari pertama, seperti kami singgung di atas kamu bisa membuat ayam saus tiram. Dibanding ayam kalasan proses membuat ayam saus tiram sedikit lebih panjang, jadi silahkan siapkan bahan-bahan berikut ini.
- 1 ekor ayam
- 1 buah jeruk nipis
- Minyak goreng secukupnya
- 1/2 butir bawang bombay
- 2 sachet Saus Tiram
- 1 sendok makan gula pasir
- 200 ml air
Setelah mempersiapkan bahan dasar di atas, silahkan masak ayam dengan mengikuti langkah-langkah berikut ini:
- Cuci ayam hingga bersih, tiriskan dan taburi perasan air jeruk nipis.
- Setelah dirasa sudah, lanjutkan dengan menggoreng ayam setengah matang.
- Jika sudah lanjutkan proses dengan memanaskan minyak goreng baru untuk menumis bumbu + saus tiram.
- Setelah memanas, masukkan ayam yang sudah dipotong-potong dan ungkep hingga matang.
- Apabila daging sudah empuk & saus tiram sudah meresap angkat dan sajikan.
2. Menu Buka & Sahur Hari Kedua
Menu Sahur | Takjil | Buka Puasa |
---|---|---|
Omelet Sosis | Es Blewah | Capcay |
Menu buka dan sahur selama seminggu praktis di hari kedua yang bisa kamu buat yakni omelet sosis dan capcay. Sesuai yang kami katakan, dua menu ini cukup mudah kamu buat. Berikut bahan & cara membuatnya.
Menu Sahur
Sesuai namanya, omelet sosis bisa dipilih menjadi menu sahur hari kedua karena cukup mudah dibuat. Kamu hanya perlu mempersiapkan dua bahan saja yakni sosis dan telur.
Adapun untuk proses pembuatannya sendiri tidak begitu sulit. Hampir sama seperti kroket mie, namun jika ingin lebih detail silahkan lihat langkahnya berikut ini.
- Pertama silahkan iris sosis menjadi beberapa bagian, jangan terlalu tebal & tipis.
- Kemudian siapkan telur ayam dalam wadah masak setengah matang.
- Jika sudah silahkan tabur irisan sosis ke atas telur tersebut.
- Gulung telur di atas wajan dengan isian sosis.
- Setelah itu silahkan masak hingga matang.
Menu Buka Puasa
Untuk menu buka puasa di hari kedua, silahkan buat olahan capcay. Tidak segampang proses pembuatan omelet sosis di atas, kamu harus mempersiapkan beberapa bahan seperti:
- 150 gram brokoli
- 150 gram kembang kol
- 3 lembar sawi putih
- 2 buah wortel
- 100 gram jamur merang
- 50 gram jagung muda
- 3 siung bawang merah
- 1 sdt tepung maizena dilarutkan dalam air
Untuk kamu yang baru pertama kali membuatnya, coba ikuti langkah berikut ini agar hasil akhirnya bisa maksimal.
- Panaskan minyak dan tumis bawang putih.
- Masukkan irisan wortel & garam.
- Masukkan air secukupnya dan tunggu sampai wortel empuk.
- Jika sudah masukkan semua sayuran dan aduk serta tunggu sampai sedikit matang.
- Setelah itu, larutkan tepung maizena & tunggu sampai mengental.
- Maka capcay pun sudah siap kamu hidangkan.
3. Menu Buka & Sahur Hari Ketiga
Menu Sahur | Takjil | Buka Puasa |
---|---|---|
Cah Kangkung | Es Buah | Ayam Teriyaki |
Hari ketiga di menu buka dan sahur selama seminggu, coba buat cah kangkung dan ayam teriyaki untuk sajian menunya. Sementara untuk menu takjil adalah es buah yang mudah dibuat dan cepat.
Menu Sahur
Rekomendasi ide menu buka dan sahur selama seminggu berikutnya adalah cah kangkung. Ini jadi salah satu menu favorit banyak orang. Selain enak, olahan kangkung juga jelas memiliki kandungan nutrisi yang bagus untuk tubuh.
Untuk membuatnya silahkan sediakan beberapa bahan di bawah ini.
- 2 unting kangkung
- 1/2 buah tomat
- 3 siung bawang putih cincang
- 3 buah cabai merah
- Secukupnya garam dan penyedap
Jika sudah mempersiapkan bahan diatas, silahkan ikuti langkah berikut untuk membuatnya.
- Tumis bawah putih di minyak panas hingga keluar bau harum.
- Masukkan cabai merah, tomat, garam dan penyedap rasa.
- Masukkan kangkung dan tambah air secukupnya lalu aduk hingga merata.
- Tutup / ungkep wajan dan tunggu sampai kangkung layu.
Menu Buka Puasa
Di menu buka dan sahur selama seminggu ini, kamu bisa membuat ayam teriyaki untuk menu buka puasa di hari ke tiga. Adapun bahan yang dibutuhkan seperti:
- 250 gram dada ayam fillet
- 1 buah bawang bombay
- 4 siung bawang putih
- 2 sdm saus teriyaki
- 1 sdm kecap manis
- 1 sdm kecap ikan
- 1 sdm minyak wijen
Untuk membuatnya menjadi menu enak dan praktis, cukup lakukan beberapa hal dibawah ini.
- Potong dada ayam kecil-kecil kemudian cuci hingga bersih.
- Masak bawang putih cincang & bombay sampai harum.
- Tuangkan potongan ayam, saus teriyaki, minyak wijen dan kecap manis, kecap ikan.
- Aduk hingga merata dan tambahan garam serta gula.
- Masukkan air secukupnya dan tunggu sampai matang.
4. Menu Buka & Sahur Hari Keempat
Menu Sahur | Takjil | Buka Puasa |
---|---|---|
Sayur Sop | Bolu Pisang Kukus | Nasi Goreng Cabe Ijo |
Menu Sahur
Untuk kamu yang lagi mencari menu buka dan sahur selama seminggu, menu sayur sop bisa kamu pilih di hari ke empat. Selain sehat, proses pembuatan sayur sop sendiri terbilang mudah, siapkan saja bahan-bahan seperti.
- 1 kentang
- 1 wortel
- 1/2 kol
- 100 gr makaroni
- 2 daun bawang
- 2 seledri
- 6 bawang putih
- 5 bawang merah
- 1 sdt kaldu bubuk
- 1 sdt lada
- 1 sdm minyak
Seperti kami singgung di atas, proses pembuatannya dapat dilakukan cukup mudah, yaitu:
- Cincang semua sayuran yang sudah kamu siapkan.
- Jangan lupa iris tipis bawang putih & merah kemudian tumis hingga harum.
- Setelah itu masukkan air secukupnya dan beri gula serta garam secukupnya dan tunggu hingga mendidih.
- Jika sudah mendidih masukkan semua cincangan sayur yang telah disiapkan.
- Aduk sampai merata dan sayur sop pun siap disajikan.
Menu Buka Puasa
Menu buka puasa selama seminggu di hari keempat dapat kamu buat adalah nasi goreng sambal hijau. Ini jadi menu yang spesial karena mungkin di hari biasa cukup jarang membuatnya, untuk itu siapkan bahan-bahan di bawah ini.
- 2 piring nasi putih
- 1 daun bawang
- 3 cabai hijau besar
- 2 telur ayam
- 2 sosis
- Kecap manis
- Kaldu bubuk
- Minyak goreng
Apabila kamu belum pernah membuatnya, maka simak langkah cara membuatnya berikut ini.
- Pertama silahkan panaskan minyak goreng secukupnya dan masak telur orak-arik & potongan sosis.
- Masukkan semua bumbu yang sudah disiapkan dan aduk hingga merata.
- Setelah itu selesai masukkan nasi putih ke dalam wajan.
- Untuk membuat warna hijau taburi cabai hijau dan aduk sampai merata.
- Apabila sudah matang silahkan angkat dan sajikan.
5. Menu Buka & Sahur Hari Kelima
Menu Sahur | Takjil | Buka Puasa |
---|---|---|
Tumis Sawi Wortel | Es Cincau Gula Merah | Cah Sawi |
Di hari kelima menu buka dan sahur selama seminggu ini, kami merekomendasikan tumis sawi wortel untuk sahur dan cah sawi untuk buka puasa. Sementara untuk sajian takjil coba buat es cincau gula merah.
Menu Sahur
Siapkan bahan untuk membuat tumis sawi wortel seperti:
- 1/2 potong wortel
- 3 lembar sawi putih
- 2 siung bawang putih
- 2 siung bawang merah
- 1 sdm saus tiram
- 2 sdm kecap asin
- garam & merica
Lalu apabila sudah kamu siapkan, coba ikuti panduan berikut untuk membuatnya.
- Pertama panaskan minyak goreng dan tumis bawah merah & putih sampai harum.
- Masukkan wortel dan aduk hingga layu.
- Jika sudah tuangkan irisan sawi putih di ikuti semua bumbu.
- Aduk hingga merata dan angkat jika sudah matang.
Menu Buka Puasa
Masih berkutat dengan bahan dasar sawai, di menu buka puasa selama seminggu hari ke lima kamu bisa membuat cah sawi. Hampir sama seperti cah kangkung, proses pembuatanya sangatlah mudah.
- 250 sawi putih
- 100 gram jamur
- 100 gram jagung muda (putren)
- 1 batang daun bawang
- 1 sdm minyak
- 1 sdm saus tiram
- 1/2 gelas air
- 2 buah cabai merah
- 2 siung bawang putih
- garam & gula
Untuk membuatnya coba ikuti langkah boundaryrd.com, berikut ini.
- Panaskan minyak goreng di wajan secukupnya.
- Tumis bawah putih sampai harum susul dengan cabai merah dan masukkan sawi putih cincang.
- Aduk sebentar kemudian tambah jamur, putren.
- Sampai disini beri sedikit gula & garam lalu aduk.
- Untuk membuat rasa semakin mantap masukkan sedikit air agar tunggu sampai air habis.
- Angkat lalu sajikan.
6. Menu Buka & Sahur Hari Keenam
Menu Sahur | Takjil | Buka Puasa |
---|---|---|
Mie Goreng Kecap | Es Kopyor Nata de Coco | Tumis Buncis Tahu |
Masuk hari keenam menu buka dan sahur selama seminggu, kamu dapat membuat mie goreng kecap untuk menu sahur dan tumis buncis tahu untuk menu buka puasa.
#Menu Sahur
Siapkan saja bahan-bahan berikut ini jika ingin membuatnya
- 200 gr mie kuning kering
- daun bawang
- 2 sdm kecap manis
- 1 sdm saus cabai
- 2 siung bawang putih (dihaluskan)
- 1 siung bawang merah (dihaluskan)
- 1/2 sdt lada bubuk
- 1/4 sdt kaldu bubuk
- garam
Untuk membuatnya silahkan ikuti caranya di bawah ini.
- Rebus mie kuning + sedikit minyak hingga matang / empuk lalu tiriskan.
- Panaskan minyak dan tumis bawang & daun bawah hingga layu.
- Masukkan kecap manis, saus, lada bubuk, dan penyedap rasa lalu aduk hingga merata.
- Setelah itu masukkan mie dan tuangkan air sedikit.
- Tunggu sampai air habis sambil diaduk lalu tiriskan dan sajikan.
#Menu Buka Puasa
Di saat buka puasa buatlah tumis bunci tahu, adapun bahan dan cara membuatnya bisa kamu lihat di bawah ini.
- 200 gram buncis
- 1/4 tahu putih besar
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdm kecap manis
- 2 lembar daun salam
- 3 bawang putih
- 3 bawang merah
- 1/2 gelas air
- 2 buah sosis sapi (opsional)
- cabai merah (opsional)
Langkah membuatnya sendiri terbilang mudah sama seperti menu buka puasa selama seminggu di atas.
- Cuci dan potong buncis sesuai ukuran yang di inginkan.
- Goreng tahu dan tiriskan.
- Selesai itu, siapkan minyak panas dalam wajan dan tumis bawah merah & putih.
- Masukkan air secukpunya dan buncis cincang.
- Tutup wajan hingga buncis layu, jika sudah masukkan tahu goreng dan beberapa bahan tambahan lain di atas.
- Jangan lupa tambah garam, gula dan penyedap rasa.
- Aduk sampai merata dan matang kemudian angkat dan sajikan.
7. Menu Buka & Sahur Hari Ketujuh
Menu Sahur | Takjil | Buka Puasa |
---|---|---|
Bakwan Jamur Sayuran | Es Kelapa Muda | Sambal Goreng Kerang Tahu |
Di hari terakhir, rekomendasi menu buka dan sahur selama seminggu ini. Boundaryrd merekomendasikan bakwan jamur sayuran untuk menu sahur dan sambal goreng kerang tahu untuk buka puasa.
#Menu Sahur
Bakwan jamur sayuran jadi salah satu gorengan yang banyak disukai masyarakat kita. Mudah dibuat dan cepat / praktis jadi alasannya, tidak heran bila menu ini jadi andalan untuk jadi menu sahur.
- 50 gr jamur tiram
- 50 gr wortel
- 100 gr kol
- 20 gr daun bawang
- 2 bungkus
- Tepung Bakwan
- 100 ml santan
- minyak goreng
- 100 ml air
Kamu yang baru ingin membuatnya, coba ikuti langkah di bawah ini agar hasilnya lebih maksimal.
- Buatlah adonan tepung dan bumbu bakwan yang sudah di sediakan, untuk membuat bahwa gurih tambahkan sedikit santan.
- Masukkan seluruh irisan sayuran yang telah di potong kecil-kecil.
- Aduk hingga merata dan goreng di minyak yang tidak terlalu panas.
- Angkat dan sajikan dalam wadah.
#Menu Buka Puasa
Menu buka di hari ketujuh adalah sambal goreng kerang tahu, kamu dapat membuatnya dengan mempersiapkan bahan berikut ini:
- 5 tahu kuning dadu yang sudah di goreng
- 100 gr daging kerang dara
- 1 papan petai
- 1 bh tomat
- gula merah
- 3 sendok makan minyak goreng
- 150 ml air
Proses pembuatannya dapat dilakukan dengan:
- Panaskan minyak goreng dalam wajan secukupnya.
- Tumis tomat halus, kemudian tambah gula merah dan bumbu yang sudah disiapkam.
- Tunggu sampai mendidihlalu masukkan tahu & kerang yang sudah kamu siapkan,
- Aduk hingga merata dan matang.
Akhir Kata
Nah itulah kiranya daftar menu buka dan sahur selama seminggu yang kali ini dapat boundaryrd.com sampaikan. Semoga apa yang sudah kami bagikan di atas bisa membantu dan bisa menjadi referensi menarik untuk kamu yang sedang bingung mencari menu buka & sahur hari ini.