Resep Ikan Tuna Balado – Masakan khas Indonesia memiliki beragam jenis bumbu pada olahannya, seperti yang akan kita bahas merupakan hidangan ikan menggunakan paduan bumbu balado. Dimana bumbu tersebut berasal dari Minang, Sumatera Barat yang memiliki arti pedas/ terasa pedas.
Kalian pasti tidak asing dengan bumbu tersebut yang biasanya diolah dengan daging ayam atau daging sapi. Memang hampir semua bahan pangan bisa digabungkan dengan bumbu balado.
Ikan tuna memiliki warna daging merah muda atau merah tua, tentunya berbeda dengan ikan lain dimana dagingnya berwarna putih pucat. Tekstur dari ikan tuna yang lembut akan sangat cocok jika di jadikan olahan menggunakan bumbu balado dengan cita rasa pedasnya.
Jika kalian tertarik untuk membuat hidangan resep ikan tuna balado, kalian tidak perlu bingung apa saja bahan yang di perlukan serta bagaimana cara membuatnya. Dengan menggunakan beberapa bahan yang sudah pasti mudah di dapatkan, kalian tentu saja bisa membuat bumbu balado untuk mengolah berbagai jenis bahan di rumah. Sama halnya dengan resep telur balado padang.
Resep Ikan Tuna Balado
Masakan ikan tuna balado mungkin tidak se populer hidangan lain yang menggunakan bumbu ini, karena pada umumnya olahan ikan tuna biasa di sajikan dengan ciri khas mewah pada restoran-restoran.
Namun berbeda dengan ikan tuna, hidangan seperti ayam dan telur balado sudah biasa kita jumpai pada warung-warung makan sederhana. Meski demikian jika kalian ingin mencoba membuat olahan ikan tuna dengan paduan bumbu balado yang pedas ini di rumah, kalian harus menyiapkan beberapa bahan untuk pembuatan bumbu nya. Tentu saja kalian bisa membeli bahan-bahannya di pasar. Berikut adalah bahan yang diperlukan.
Bahan Resep Ikan Tuna Balado
Sebelum kalian menikmati lezat dan pedasnya olahan resep ikan tuna balado ini, berikut beberapa bahan utama dimana perlu di siapkan terlebih dahulu.
- Ikan tuna 500 gram
- Air perasan jeruk nipis 2 sdm
- Minyak goreng secukupnya
- Kaldu bubuk secukupnya
- Gula secukupnya
- Garam secukupnya
- Minyak goreng secukupnya
Bumbu Halus
Setelah kalian pastikan semua bahan utama sudah siap, adapun bahan untuk membuat bumbu balado seperti berikut ini
- Bawang merah 8 butir
- Bawang putih 3 butir
- Cabai merah ukuran besar 5 buah
- Cabai keriting 3 buah
- Cabai rawit merah 3 buah
- Tomat 1 buah
- Air larutan asam jawa 1 sdm
- Merica secukupnya
- Air secukupnya
Alat Masak Ikan Tuna Balado
Setelah semua bahan serta bumbu halus di siapkan, sebelum memulai langkah pembuatan kalian perlu menyiapkan alat berikut ini.
- Pisau
- Wadah
- Wajan
- Piring
- Blender
- Talenan
Cara Membuat Resep Ikan Tuna Balado
Masuk ke langkah pembuatan, jika kalian telah menyiapkan semua keperluan kebutuhan memasak hidangan ikan tuna balado, ada beberapa langkah yang perlu di lakukan untuk mengolahnya di rumah.
- Siapkan talenan untuk memotong ikan tuna, potong sesuai selera.
- Setelah di potong, pindahkan ikan tuna ke wadah. Lalu oles ikan tuna menggunakan air perasan jeruk nipis.
- Diamkan ikan kira-kira 15 menit
- Panaskan minyak goreng di wajan untuk menggoreng ikan tuna, goreng setengah matang. Kemudian sisihkan.
- Masukkan semua bumbu halus ke dalam blender, lalu blender sampai benar-benar halus.
- Setelah di blender, tumis bumbu halus sampai harum.
- Setelah bumbu muncul aroma harum, tambahkan air secukupnya. Kemudian masukkan ikan tuna, lalu aduk perlahan sampai merata.
- Diamkan sampai air susut dan bumbu balado meresap sempurna.
- Kemudian cicipi.
- Jika rasa sudah sesuai selera, sajikan.
Dengan beberapa langkah yang tergolong mudah. Hidangan ini dapat membuat kalian ketagihan, apalagi jika kalian santap dengan nasi hangat. Jika kalian merasa bumbu balado cocok untuk semua bahan pangan, kalian juga bisa coba membuat olahan seperti resep ati ampela balado simple tentunya bisa kalian bisa buat di rumah juga.
Selain resep ikan tuna balado menawarkan cita rasa lezat, enak, serta pedas. Perlu kalian ketahui ikan tuna juga mempunyai beberapa manfaat yang baik untuk kesehatan tubuh, berikut adalah manfaat ikan tuna.
Manfaat Ikan Tuna
Ikan tuna memiliki kandungan vitamin B12 yang baik dimana hal ini dibutuhkan dalam proses pembuatan DNA.
- Mengurangi risiko terkena penyakit jantung, hal ini dikarenakan ikan tuna memiliki omega-3 sebagai zat pembantu untuk mengurangi kadar asam lemak omega-6 serta kolesterol jahat menumpuk dalam bagian jantung.
- Menjaga kesehatan mata, kandungan omega-3 pada ikan tuna berkontribusi secara menyeluruh pada kesehatan retina. Tentu saja hal ini memiliki efek positif untuk mata.
- Menurunkan risiko kanker, sama seperti poin di atas hal ini disebabkan kandungan dari asam lemak omega-3 dimana zat tersebut dapat mengurangi peradangan pada tubuh dan melambatkan pertumbuhan pada sel tumor.
- Mengontrol berat badan, daging ikan tuna yang rendah akan kalori namun tinggi akan protein membuat ikan ini mampu memberikan efek kenyang relatif lebih lama dari pada memakan bahan lain. Sehingga nafsu makan kalian akan lebih terjaga karena hal ini.
Itulah beberapa manfaat dari ikan tuna yang dapat kalian manfaatkan bagi kesehatan tubuh.
Akhir Kata
Demikian pembahasan mengenai resep ikan tuna balado dari boundaryrd.com semoga dengan adanya artikel mengenai resep, bahan-bahan, dan langkah dalam pembuatan hidangan kali ini dapat membantu kalian untuk memproses olahan dari ikan tuna.