Resep Kue Akar Kelapa Anti Gagal Renyah dan Gurih

Resep Kue Akar Kelapa Anti Gagal – Seiring berjalannya waktu kini ada berbagai jenis makanan cemilan yang mudah untuk dijumpai. Hal ini juga menjadi daya tarik tersendiri bagi turis untuk memilih Indonesia sebagai tempat berlibur.

Kue merupakan salah satu cemilan yang disukai banyak orang, salah satu jenis kue yang cukup menarik yaitu kue akar kelapa. Kue akar kelapa merupakan salah satu cemilan kategori kue kering.Karena tekstur dari kue akar kelapa ini kering gurih saat dinikmati.

Biasanya kue ini mudah ditemukan di warung atau minimarket. Bukan hanya rasanya saja yang gurih, namun harga kue akar kelapa per 1 kg juga cukup terjangkau. Karena itu kue akan sangat cocok sebagai peluang usaha makanan ringan serba 1000.

Kue akar kelapa juga kerap kali dijadikan menu kreatif untuk sajian bersama keluarga ketika berkumpul. Namun sayangnya masih banyak dari kita tidak mengetahui resep membuat kue akar kelapa anti gagal. Oleh karena itu pada kesempatan kali ini kami akan membagi resep kue akar anti gagal secara lengkap dan mudah.

Resep Kue Akar Kelapa Anti Gagal

Bagi pecinta kue kering, kamu wajib untuk mencoba menikmati kue akar kelapa ini. Kamu juga bisa menikmatinya sembari ditemani dengan susu kurma, karena manfaat susu kurma sangat baik untuk tubuh. Dengan begitu kita bisa menikmati cemilan namun nutrisi tubuh tetap terjaga.

Kue akar juga bisa dikatakan salah satu makanan tradisional, karena kue ini sudah ada dari dahulu. Walaupun dapat ditemui dengan mudah, namun apa salahnya jika kalian mencoba untuk membuatnya sendiri. Jangan takut gagal, karena resep serta pembuatan kue akar kelapa sangat mudah dan praktis. Jika tertarik membuat kue akar kelapa anti gagal, kamu bisa lihat resep dibawah ini.

Bahan-Bahan

Sebelum masuk pada resep pembuatan, tentu kamu harus menyiapkan beberapa bahan yang nantinya digunakan untuk membuat adonan kue akar. Resep bahannya juga memiliki harga ekonomis serta mudah ditemukan. Berikut bahan yang perlu kamu siapkan terlebih dahulu.

  • 500 gram tepung ketan
  • 250 gram tepung beras
  • 200 gram margarin
  • 2 butir telur
  • 250 gram gula pasir
  • 200 ml santan kelapa
  • 1 sachet vanili
  • Garam secukupnya

Cara Membuat Kue Akar Kelapa

Cara Membuat Kue Akar Kelapa

Setelah semua bahan adonan sudah siap, kini saatnya masuk pada resep pembuatan kue akar kelapa anti gagal. Mungkin ada banyak resep untuk membuat kue akar, namun resep yang akan kami jelaskan ini adalah resep anti gagal paling sering digunakan. Karena memang mudah namun menghasilkan kue akar enak gurih. Untuk resep pembuatan, kamu bisa ikuti langkah-langkah berikut.

  1. Pertama kocok telur dan gula hingga mengembang. Kamu bisa gunakan mixer agar lebih cepat.
  2. Selanjutnya campurkan tepung ketan, tepung beras, margarin, vanili serta garam. Aduk adonan hingga tercampur rata.
  3. Lalu uleni adonan sembari menuangkan santan sedikit demi sedikit hingga adonan tidak lengket dan mudah di cetak.
  4. Panaskan minyak menggunakan api kecil. Sambil menunggu, masukkan adonan pada cetakan kue akar kelapa.
  5. Jika minyak sudah panas, kamu bisa mencetak adonan langsung memasukkan ke dalam minyak panas.
  6. Goreng hingga kue berwarna kekuningan matang. Setelah itu angkat lalu tiriskan agar kadar minyak berkurang.
  7. Masukkan kue akar kelapa dalam wadah kedap udara dan siap untuk dinikmati.

Apa Penyebab Kue Akar Kelapa Keras?

Walaupun resep pembuatan kue akar terlihat mudah, namun jangan terlalu disepelekan. Karena ada beberapa masalah sering terjadi ketika membuat cemilan ini, salah satunya yaitu tekstur kue akar kelapa menjadi keras. Hal ini tentu akan membuat kue akar menjadi tidak gurih, karena saat di gigit pasti akan keras. Nah penyebab kue akar menjadi keras yaitu sebagai berikut.

1. Takaran Tepung Terlalu Banyak

Salah satu penyebab kue akar kelapa menjadi keras adalah penggunaan tepung terlalu banyak. Memang penggunaan tepung terlalu sedikit juga akan membuat kue lembek, namun terlalu jika terlalu banyak juga akan membuat kue akar keras. Oleh karena itu gunakan takaran sesuai.

2. Penggunaan Telur Terlalu Banyak

Sama halnya dengan penggunaan tepung, penggunaan telur dalam adonan juga harus disesuaikan dengan takaran. Sebab jika penggunaan telur terlalu banyak maka akan membuat kue akar kelapa menjadi tidak renyah cenderung keras.

3. Proses Penggorengan Terlalu Lama

Kue akan merupakan salah jenis kue kering yang dimasak dengan cara di goreng. Ketika proses penggorengan usahakan jangan terlalu lama, cukup sampai kue akar berwarna kekuningan matang agar mendapat tekstur renyah gurih saat dimakan.

Akhir Kata

Itulah informasi secara lengkap mengenai resep kue akar kelapa anti gagal yang tentunya mudah. Selain mudah, cita rasa kue akar kelapa juga sangat gurih dengan perpaduan rasa kelapa dihasilkan oleh santan. Untuk bahan peralatan yang dibutuhkan juga cukup simpel, kami yakin kalian semua memilikinya. Namun proses pembuatan adonan harus sesuai takaran, agar nantinya tekstur kue tidak keras dan gagal. Mungkin hanya itu penjelasan yang dapat boundaryrd.com sampaikan mengenai resep kue akar anti gagal dan semoga bermanfaat.